Sering kali, banyak permasalahan air kolam renang yang sebenarnya dapat ditangani oleh pemilik kolam renang sendiri. Selama didukung dengan peralatan perawatan dan alat tes yang tepat, pemilik kolam renang sudah dapat menentukan akar permasalahan kolam renangnya. Kemudian dengan mengetahui permasalahan, ia mampu memberikan penanganan secara tepat. Tabel informasi di bawah ini akan membantu Anda untuk mengidentifikasi permasalahan yang terjadi di kolam renang. Dengan begitu, Anda mampu menentukan solusinya secara tepat. Minimalnya Anda tidak mudah tertipu dengan oknum yang nakal jika permasalahannya terlalu dilebih-lebihkan untuk meraup keuntungan.
Permasalahan | Keterangan | Kemungkinan Penyebabnya | Solusi |
---|---|---|---|
PERTUMBUHAN ALGA/GANGANG DAN ORGANISME LAINNYA | |||
Alga Hijau (Green Algae) |
Noda Hijau Gelap transparan, Air berwarna hijau tidak jernih / keruh. | Kurangnya Sinitasi
Kurangnya Perawatan Kondisi Kimia Air Tidak Seimbang Sirkulasi kolam renang terganggu |
Perawatan dengan Shock Treatment ( kejutan kimia)
Pembasmian Alga dengan Algaecide Bersihkan Filter Periksa Sistem Sirkulasi Link Solusi.Cara Membersihkan Kolam Renang Dari Gangang Hijau |
Alga Hitam (Black Algae) | Permukaan dinding atau lantai terlihat bintik-bintik hitam yang susah di bersihkan dengan sikat, Bertekstur kasar. | Kurangnya sinitasi
Kurangnya perawatan Kondisi air tidak seimbang Terganggunya sirkulasi kolam |
Pembasmian alga dengan obat kimia
Penyikatan Pembersihan filter Pemeriksaan sistem sirkulasi |
Alga Kekuningan (Mustard Algae) |
Pertumbuhan alga yang nampak kuning keemasan, mudah hilang ketika di sikat. | Sinitasi yang kurang
Kurangnya perawatan kolam Kandungan air tidak seimbang Sistem sirkulasi yang buruk / terhambat |
sikat
Algaecide |
Jeli Merah Muda | Noda berwarna merah muda tekstur seperti jeli / gel. Mudah dibersihkan. | Kurangnya sinitasi
Kurangnya perawatan Keseimbangan kandungan air tidak ideal. Sirkulasi kolam renang buruk / terganggu |
Shock Treatment
Algaecide Pembersihan filter Pengecekan sistem sirkulasi |
Lendir Putih Mengambang / Melayang | Tekstur seperti lendir atau tisu yang mengambang atau melayang di kolam renang. Berwarna putih transparan. | Kurangnya sinitasi
Kurangnya perawatan Kandungan air tidak seimbang Buruk atau terganggunya sistem sirkulasi |
Shock Treatment
Algaecide Pembersihan Filter Pengecekan sistem sirkulasi |
Artikel Pendukung : Cara Mengendalikan alga di kolam renang | |||
Permasalahan | Keterangan | Kemungkinan Penyebabnya | Solusi |
AIR BERUBAH WARNA | |||
Berkabut / Keruh putih / Berawan | Air berwarna putih seperti berkabut, keruh putih, nampak berawan. Dasar lantai kolam renang sulit terlihat dari atas. | Tidak optimalnya filterasi dan sirkulasi kolam.
Sinitasi yang kurang / rendah Chloramines Keseimbangan air terganggu Penyebab lainnya |
Cek pompa dan filter.
Bersihkan dan jalankan sistem sirkulasi selama beberapa jam Berikan Shock Treatment. Lakukan perawatan keseimbangan kandungan air. Berikan sinar UV baik alami maupun buatan, diamkan hingga kandungan chloramine berkurang atau menguap. |
Abu-abu, Hijau Bening, hijau kebiru-biruan. | Zat Tembaga | Peralatan Logam yang berkarat
Kontaminasi logam dari luar Pengisian Air tambahan (terutama air sumur) Penggunaan algaecide yang mengandung tembaga |
Penyingkiran logam yang berkarat.
Penghilangan Kandungan Zat Di Air Algaecide |
Air Berwarna Coklat atau ungu | Zat Mangan | Peralatan Logam yang berkarat
Kontaminasi logam dari luar Pengisian Air tambahan (terutama air sumur) |
Penggunaan Bahan Kimia Pengurai Zat Logam
Pompa air berwarna keluar ( vaccum out waste) Penjernihan Air Kolam Renang dengan Bahan Kimia |
Merah Kecoklatan, karat | Besi | Kontaminasi dari luar
Penambahan air kolam renang |
Penggunaan Bahan Kimia Pengurai Zat Logam
Pompa air berwarna keluar ( vaccum out waste) Penjernihan Air Kolam Renang dengan Bahan Kimia |
Permasalahan Di Filter | Filter tersumbat atau filter berjalan / beroprasi lambat | Filter kotor
Kapasitas filter tidak sesuai Perawatan filter terabaikan Kandungan air tidak seimbang / ideal |
Pergantian Media Filter ( Pasir, DE, Catridge)
Bersihkan filter. |
air Berbau dan mata terasa perih setelah berenang | Cloramines
Kotoran yang di bawa perenang Kream / sunblock terlarut di air yang digunakan perenang Dedaunan atau sampah organik yang terurai di kolam renang |
Shock Treatment | |
Artikel Pendukung : Kenali Bahan Kimia Yang Umum Digunakan Untuk Perawatan Kolam Renang | |||
Permasalahan | Keterangan | Kemungkinan Penyebabnya | Solusi |
PERMASALAHAN DI PERMUKAAN DINDING / LANTAI | |||
Timbulnya noda keabuan | Noda bertekstur dan bercorak seperti amplas, berwarna keabuan dan sulit di bersihkan | Keseimbangan air yang terganggu akibat tingginya TA, pH dan atau kadar pengerasankalsium | Perawatan keseimbangan air.
Pembersihan kandungan logam dan noda |
Munculnya lubang-lubang | Plester / nat antar kramik berlubang-lubang | Keseimbangan air yang terganggu akibat Rendahnya kadar TA, pH dan atau kadar pengerasan kalsium | Menstabilkan kandungan air
Menambal lubang |
Pengerutan / pengelupasan vinyl | Kolam renang dengan lapisan vinylnya terkelupas, atau pinggirnya terangkat. Teksturnya menjadi keriput | Keseimbangan air yang terganggu akibat Rendahnya kadar TA, pH dan atau kadar pengerasan kalsium | Menstabilkan kandungan air
Ganti vinyl jika diperlukan |
Noda Putih | Timbulnya noda, bercak, titik-titik putih pada permukaan lantai / dinding kolam | Pemberian bahan kimia (chemical) kolam renang yang tidak tepat | Larutkan zat kimia sebelum di tambahkan ke air kolam
Cat ulang jika diperlukan seperti di tangga kolam, atau perlengkapan kolam lainnya. Ganti vinyl jika diperlukan. |
Munculnya noda-noda | Hitam, hijau, kebiruan, ataupun bintik coklat di dasar kolam yang sulit di sikat. | Noda dari zat logam
Jamur Asam Tannic Kotoran organik seperti dedaunan atau dari debu |
Pembersihan zat logam dan noda
Angkat pelapis vinyl dan bersihkan dasarnya. shock treatment |
Permasalahan | Keterangan | Kemungkinan Penyebabnya | Solusi |
PERMASALAHAN LAINNYA | |||
Berbusa | Ada Gelembung di permukaan kolam atau berbusa. | Pemberian zat algaecide berlebihan
Zat Asing yang masuk ke kolam renang |
Gunakan Algaecide
Bersihkan sumber busa jika ada benda asing masuk ke kolam. Bersihkan busa
|
Rambut Menjadi Hijau | Rambut pengguna berwarna kehijauan setelah berenang | Tembaga | Pembersihan kandungan logam
Gunakan perasan jeruk lemon atau cuka untuk membersihkan warna di rambut |
Hujan | Air hujan membawa debu masuk ke kolam renang dan menaikkan volume air dan menggangu konsentrasi dan keseimbangan air kolam renang. | Lingkungan | Lakukan perawatan keseimbangan kandungan air setelah mensirkulasikannya selama 12-24 jam sesuai spesifikasi pompa dan volume air.
Shock treatment jika dipelukan |
Pengurangan Air | Penurunan volume air yang signifikan | Kurang dari setengah inci sehari – faktor lingkungan
Setengah sampai satu inci sehari – Peluapan akibat sering digunakan. atau penguapan di musim kemarau. Lebih dari 1″ sehari – ada kemungkinan bocor atau rembesan di kolam renang. |
Tutuplah permukaan kolam renang dengan cover yang di khususkan untuk kolam renang. Untuk point 1 dan 2
Panggillah jasa perbaikan kolam renang untuk melakukan survei dan pemeriksaan untuk point ke 3. |